Sedikit Cerita MSTEI Movement - Day 13

Muslim STEI Movement adalah sebuah kegiatan yang diinisiasi oleh Muslim STEI ITB 2015. Kegiatannya berupa menghidupkan taman bacaan diiringi penyumbangan buku kemudian mentoring kepada anak-anak. Kegiatan ini telah dilaksanakan sebanyak dua kali dengan satu kali acara pembukaan dilengkapi pesta sains. Selama keberjalanannya MSTEI Movement bertempat di SDN 1 dan 2 Sekeloa.

Kegiatan ini berlangsung pada tanggal 14 Februari 2016 untuk acara pertama dengan kegiatan peresmian taman bacaan, penyumbangan buku, mentoring, dan pesta sains. Kegiatan kedua berlangsung pada tanggal 2 April 2016 dengan kegiatan perawatan taman baca, peyumbangan buku, mentoring, dan ngerujak bareng. Beberapa agenda lain diluar dua acara besar tersebut adalah bertukar pikiran dengan guru dan menceritakan progress anak-anak yang dilakukan setiap satu sampai dua minggu sekali.

Ide MSTEI Movement sendiri berawal dari buku novel yang saya baca. Sebuah cerita tentang perjuangan seorang pemuda mendirikan taman bacaan di daerah yang bahkan tak terpikirkan. Daerah gang yang sempit dan kumuh. Namun perjuangan pemuda itu tak sia-sia. Selain mendirikan taman bacaan ia juga berdongeng untuk anak-anak sekitar daerah tersebut. Alhasil usahanya berbuah manis, ia dikenal masyarakat atas kebaikannya mendidik anak-anak.

MSTEI Movement merupakan pengalaman yang luar biasa bagi saya. Ilmu tak hanya didapat dari proses belajar di kelas atau buku namun juga dari orang-orang sekitar kita. Ilmu tentang ketulusan, komitmen, konsisten, dan kepercayaan.

Kegiatan ini juga tak semulus yang dibayangkan, beberapa kali pernah mengalami kegagalan. Ketika acara dua hari lagi akan dilaksanakan tiba-tiba kandas ditengah jalan akibat jadwal kegiatan dari kampus dan sekolah yang tak bisa diprediksi. Namun semua itu adalah pembelajaran. Perencanaan adalah suatu hal yang sangat esensial. Acara tanpa perencanaan bagai merencanakan kegagalan.
Akhirnya pada hari Jumat, 17 Juni 2016 kami menutup kegiatan ini dengan simbolik pemberian plakat dan beberapa sumbangan buku. Walau jauh dari kata sempurna tapi melihat wajah senyum dari guru-guru dan anak-anak cukup membuat saya bahagia.
Semangat untuk pengabdian!


#AyoPengMas
#BerkahRamadhan1437H
#Day13
Sabtu, 18 Juni 2016

Dokumentasi




Comments

Popular Posts

Pengalaman Investasi di P2P Lending Syariah

Sikap Seorang Pemimpin

Ulasan Buku “Master Your Time Master Your Life” : Strategi Jitu Mengatur Waktu